Jenis Blog Yang Tidak Disukai Pengunjung

Jenis Blog Yang Tidak Disukai Pengunjung 


Jenis Blog Yang Tidak Disukai Pengunjung - Blog yang mempunyai daya tarik, tentunya adalah blog yang memiliki konten dan tampilan yang baik di mata pengunjung, namun ada beberapa Jenis blog yang tidak disukai pengunjung, karena beberapa hal berikut :

1. Blog yang menggunakan link shortener ADF.LY atau semacamnya, pada dasarnya blog yang memiliki link Shortener seperti ini tidak disukai pengunjung. contohnya saya, saya pernah mengunjungi blog yang memakai link shortener semacam ini, pada saat saya ingin berkomentar, tiba-tiba dialihkan ke link shortener tersebut, saya rasa itu sangat mengganggu. bukankah tamu itu adalah raja, yang berarti kita harus membuat dia merasa senang dan betah di ada di rumah kita, tapi kalau seperti itu sama saja mengganggu tamu kita.

2. Penggunaan iklan melayang, iklan sah-sah saja ada di blog kita, namun kalau masalah iklan melayang lain lagi, merusak pemandangan menurut saya. jadi tidak perlu memasang iklan melayang di blog, bikin repot pengunjung.

3. penempatan iklan yang tidak teratur juga sangat berpengaruh terhadap kenyamanan pengunjung, boleh saja iklan di blog anda banyak, tapi harus teratur tempatnya.

4. loading blog yang berat, ini menjadi masalah yang paling banyak dibahas, banyak sekali blog yang menggunakan template yang lumayan berat, widget yang tidak penting, dan tampilan yang terlalu menor. saya pun sering mengunjungi blog yang loadingnya berat, dan saya langsung meninggalkannya, karena terlalu lama menunggu untuk membuka blog tersebut. namun saya tetap mengunjungi blog yang berat tersebut jika dia minta di kunjungi blognya.

5. Blog dengan navigasi yang rumit akan menyusahkan pengunjung untuk mencarii artikel yang dia butuhkan.



thumbnail
Judul: Jenis Blog Yang Tidak Disukai Pengunjung
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh

Artikel Terkait Blog :

 
Copyright © 2013. About - Sitemap - Contact - Privacy
Template Seo Elite oleh Bamz